HUBUNGI KAMI DI 082279107097

Senin, 02 Oktober 2017

BERSELINGKUH ??? Positif Aja



Yang muda yang berkarya, begitulah mungkin kata yang cocok untuk menggambarkan situasi saat ini. Ketika dimana remaja seumuran mereka menghabiskan waktu dan tenaga untuk melakukan kegiatan yang kurang bermanfaat, mereka menyempatkan waktunya untuk berkreasi menghias ruang kelas mereka msing-masing, dan ini adalah salah satu ruangan hasil kreasi dari anak-anak MAM Sinar Negeri Bertemakan Pelestarian Lingkungan Hidup. 

Melestarikan lingkungan hidup menjadi tanggung-jawab semua orang. Siapapun dia, apapun profesinya berkewajiban untuk menjaga serta melindungi lingkungan di sekitarnya. Sekolah sebagai institusi formal memiliki andil cukup besar dalam mempersiapkan SDM berkualitas dari banyaknya siswa atau pelajar yang dimilikinya.
Melalui lembaga pendidikan pula para murid akan di asah otaknya serta dibekali disiplin ilmu, untuk membentuk pribadi yang tangguh guna menghadapi tuntutan masa-depannya kelak. Selain itu, peserta didik akan diberikan horizon pengetahuan yang bermaslahat untuk orang banyak. Dalam hal ini adalah hubungan antara manusia dengan sesama (sosial), serta hubungan manusia dengan lingkungan alam di sekitarnya.
Sekolah dapat mengambil peran strategis dengan melibatkan para pelajar tersebut untuk menekankan pelestarian lingkungan di sekolahnya, tempat mereka belajar sehari-hari. Beragam cara dapat dilakukan yang memang tak hanya sekedar teori namun juga diperlukan praktik langsung di lapangan.

Berikut ini adalah beberapa contoh aksi nyata pelestarian lingkungan hidup di sekolah:
1. Mematuhi tata tertib baik kebersihan serta pelestarian lingkungan sekolah
2. Memberlakukan program sekolah hijau untuk semua warga sekolahan
3. Membuat apotek hidup di dalam sekolah
4. Mematikan mesin baik mobil ataupun sepeda motor saat berada di dalam lingkungan sekolah
5. Mengelola sampah secara baik dan benar dengan memilah-milah antara organik dan non organik
6. Penghematan terhadap pemakaian energi listrik untuk piranti elektronik serta mengontrol penggunaan air
7. Merawat dengan baik seluruh perangkat inventaris serta penghematan terhadap kertas
8. Memelopori terbentuknya kegiatan ekstra kulikuler berwawasan lingkungan seperti komunitas hijau,  pecinta alam, pecinta hewan dll
9. Mengadakan diskusi dengan tema pelestarian lingkungan hidup di sekolah, dengan mendatangkan ahli yang komperhentif. 

Dikirim Oleh : Ifan Berlian Firdaus




MAM LEBIH BAIK



Memang sudah semestinya generasi ke generasi harus selalu lebih maju dari generasi sebelumnya, karena akan menjadi sebuah kerugian ketika sebuah generasi tetap stagnan atau bahkan menurun dari generasi sebalumnya.
Maka MAM Sinar Negeri kembali menambah pundi-pundi prestasinya, yang membuktikan bahwa perubahannya terus meningkat bukan hanya di tingkat kecamatan bahkan sampai tingkat kabupaten. dengan menyabet dua gelar lomba yaitu tenis meja dan menyanyi.
Semoga kedepan prestasinya terus meningkat dan berkembang pesat.